KAREBATORAJA.COM, MAKALE — Wakil Bupati Tana Toraja, Victor Datuan Batara, menegaskan pemerintah telah melakukan sejumlah upaya untuk mengatasi kelangkaan Bahan Bakar Minyak (BBM) di Tana Toraja.
Victor mengatakan Pemda Tana Toraja telah berkoordinasi dengan Pertamina Cabang Makassar mempertanyakan kurangnya pasokan BBM ke Tana Toraja dalam beberapa pekan terakhir, terutama BBM jenis Solar.
Selain itu, Victor mengatakan pasokan BBM yang memang kurang dari Pertamina, namun kelangkaan BMM jenis Solar diperparah karena penggunaan BBM jenis Solar Subsidi justru dikuasai oleh kendaraan proyek yang mestinya harus gunakan BBM nonsubsidi.
Selain BBM subsidi yang dikuasai oleh kendaraan proyek, juga adanya oknum yang memodifikasi kendaraan dengan tangki ukuran besar yang mampu menampung hingga 200 liter.
Victor meminta kepada Pihak Kepolisian dan TNI untuk mengawasi penyaluran BBM di setiap SPBU agar BBM jenis solar subsidi betul-betul diperuntukkan untuk masyarakat dan BBM nonsubsidi diperuntukkan untuk kendaraan proyek.
“Ini betul-betul kita minta kepada aparat kepolisian untuk mengusut tuntas, agar masyarakat tidak dirugikan,” tegas Victor, Senin, 11 November 2019. (*)
Penulis/foto: Arsyad Parende